Indonesia Kalah Dari Malaysia di Babak Pertama - Dalam laga terakhir di ajang Kualifikasi Piala Asia 2018 ini Indonesia harus kembali menelan kenyataan pahit, kalah 2-1 atas Malaysia di babak pertama. Gol cepat Malaysia terjadi di menit ke-7 lewat tendangan penalti saat Rossy menjegal pemain Malaysia di kotak terlarang. Fayyadh pemain dengan nomor punggung 10 sukses mengeksekusi gol ke sisi kanan gawang Rossy.
Meski unggul 1-0 Malaysia tak mengendorkan serangan tekanan terus dilancarkan. Anak-anak asuhan Bojan Hodak ini kembali sukses menggandakan keunggulan dimenit ke-33 memanfaatkan kelengahan lini belakang Indonesia. (11)-Akhyar sukses menyelesaikan umpan matang dari rekannya. Skorpun berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan Malaysia.
Garuda Muda baru bisa membuat sorak-sorai seluruh suporter Indonesia, semboyan NKRI pun diangkat tinggi-tinggi.di stadion Paju Korsel setelah tendangan jarak jauh Firza Andika gagal di tangkap sempurna oleh kiper Malaysia Azri Ghani. Bola muntah berhasil disontek Hanis Shagara sehingga skorpun menjadi 2-1. Hingga peluit akhir babak pertama ditiup, skor tidak berubah.
Garuda Muda baru bisa membuat sorak-sorai seluruh suporter Indonesia, semboyan NKRI pun diangkat tinggi-tinggi.di stadion Paju Korsel setelah tendangan jarak jauh Firza Andika gagal di tangkap sempurna oleh kiper Malaysia Azri Ghani. Bola muntah berhasil disontek Hanis Shagara sehingga skorpun menjadi 2-1. Hingga peluit akhir babak pertama ditiup, skor tidak berubah.